Dalam kunjungan kerjanya ke Perumda Air Minum Tirta Taman Sari Kota Madiun pada Senin, 2 September 2024, Pj. Wali Kota Madiun, Bapak Eddy Supriyanto, memberikan sejumlah arahan strategis. Selain melakukan peninjauan langsung ke berbagai fasilitas perusahaan dan berinteraksi dengan pelanggan, Pj. Wali Kota juga menekankan pentingnya menciptakan lingkungan kerja yang nyaman dan produktif bagi seluruh pegawai.
Beliau menyampaikan bahwa lingkungan kerja yang baik akan berdampak positif pada kualitas pelayanan kepada pelanggan. “Sebelum melayani pelanggan, kita harus melayani diri sendiri terlebih dahulu,” ujar Pj. Wali Kota. “Lingkungan kerja yang bersih, tertata rapi, dan dilengkapi dengan fasilitas yang memadai akan meningkatkan motivasi dan produktivitas kerja.”
Selain itu, Pj. Wali Kota juga memberikan apresiasi atas prestasi yang telah diraih Perumda Air Minum Tirta Taman Sari dan berharap perusahaan dapat terus berinovasi untuk meningkatkan kualitas pelayanan. Sebagai bentuk penghargaan, beliau menyerahkan tali asih kepada para Purna Tugas Perumdam Air Minum Tirta Taman Sari Kota Madiun.